Posts

Showing posts from October, 2018

#SIP CBIS (Computer based information system) dan Evolusinya

Image
Sistem Informasi Berbasis Komputer dan Evolusinya Definisi CBIS CBIS merupakan sebuah sistem informasi yang mengumpulkan, memroses, menyimpan, menganalisa dan menyusun serta menyebarkan informasi/data untuk tujuan tertentu. Data inilah yang kemudian diolah menjadi pengambilan keputusan yang kemudian menjadi sebuah informasi (Stair & Reynolds, 2014) CBIS merupakan suatu rangkaian perangkat keras, perangkat lunak, databse, telekomunikasi, manusia, dan prosedur yang mengatur bagaimana kita mengumpulkan, memanipulasi, menyimpan dan memroses data menjadi suatu informasi (Clark dalam Stair dan Reynolds, 2014) CBIS dibedakan menjadi beberapa tipe, yaitu : Electronic Data Processing EDP merupakan suatu sistem pemrosesan yang bersifat otomatis. EDP menggunakan komputer untuk memanipulasi, merekam, mengklasifikasikan dan mengumpulkan data untuk kemudian menjadi suatu informasi (Newland, 2006) Management System Information  Merupakan sistem yang mendukung

#SIP Komputer dan Kognisi Manusia

Image
Komputer dan Kognisi Manusia Arsitektur Komputer Arsitektur komputer merupakan rangkaian peraturan dan metode yang menjelaskan fungsi, pengorganisasian dan ilmu terapan dari sistem komputer (Clements, 2006) Arsitektur komputer merupakan rangakain yang melibatkan sepaket desain arsitek, mikroarsitek, dan ilmu terapan  dari sistem komputer (Hennessy & Petterson, 2011) Berdasarkan definisi diatas, dapat disimpulkan bahwa arsitektur komputer merupakan rangkaian peraturan dan metode dari kumpulan desain arsitek, mikroarsitek dan ilmu terapan dari sistem komputer. Arsitektur komputer ini merupakan rencana cetak-biru dan deskripsi fungsional dari kebutuhan bagian perangkat keras yang didesain (kecepatan proses dan sistem interkoneksinya). Dalam hal ini, implementasi perencanaan dari masing–masing bagian akan lebih difokuskan terutama, mengenai bagaimana CPU akan bekerja, dan mengenai cara pengaksesan data dan alamat dari dan ke memory chace, RAM, ROM,  cakram keras (hard

#SIP Definisi

Image
#SIP Definisi Sistem Sistem merupakan rangkaian dari beberapa unit yang berkorelasi satu sama lain (Bertalanffy, 1956) Sistem merupakan kumpulan grup dari beberapa komponen yang saling berhubungan satu sama lain dan bekerja sama untuk mencapai tujuan tertentu (Susanto, 2004) Sistem merupakan sekumpulan dari elemen-elemen yang berinteraksi untuk mencapai suatu tujuan tertentu (Jogiyanto, 2005) Sistem merupakan sekelompok elemen atau unsur yang terintegrasi dengan maksud yang sama untuk mencapai suatu tujuan (Leod dalam Fatta, 2007) Berdasarkan teori diatas, sistem merupakan rangakain dari beberapa unit atau komponen yang kemudian berinteraksi untuk mencapai suatu tujuan yang sama. Informasi Informasi merupakan data yang telah diproses sehingga daapt meningkatkan pengetahuan seseorang yang menggunakan data tersebut (Kadir, 2002) Informasi merupakan data yang disajikanmenjadi bentuk yang lebih berguna untuk membuat keputusan (Sidharta, 1995) Informasi